3 Ide Desain Custom Cake Lucu Anti-Mainstream!

Kehabisan ide saat bikin kreasi custom cake? Jangan khawatir, berikut beberapa ide desain untuk custom cake yang lucu dan anti-mainstream.

Kehabisan ide saat bikin kreasi custom cake? Jangan khawatir, berikut beberapa ide desain untuk custom cake lucu dan anti-mainstream.

Custom Cake yang Lucu dan Gemes

Ingin pesan custom cake lucu, tapi kehabisan ide desain lucu anti mainstream yang bisa bikin perayaan kamu semakin unik? Menentukan konsep desain memang bukan hal yang mudah bagi sebagian orang. Namun, bukan berarti kesempatan kamu terhenti begitu saja, ya. Tak perlu khawatir karena kami memiliki beberapa ide konsep yang mungkin bisa memantik api kreatifitas imajinasimu untuk dituang ke dalam custom cake yang unik ini.

Beragam konsep custom cake lucu ini, nantinya bisa dituang ke dalam jenis kue Custom Buttercream Character yang lucu dan menggemaskan. Jadi, apa saja sih ide tema konsep karakter yang cocok dengan custom cake lucu yang satu ini? Yuk, langsung cek ketiga idenya di bawah ini.

1. Karakter Film

Kamu bisa menggunakan ide karakter film sebagai tema cake lucu jika suka menonton berbagai film dan serial. Misalnya, serial Stranger Things dari Netflix yang tengah banyak digemari bisa jadi ide tema kue yang up-to-date. Kamu bisa mendesain kue tersebut dengan karakter monster Mind Flayer, lengkap dengan jaring hitamnya.

Namun, jika mereka adalah penggemar film superhero, Black Widow, Captain America, Hulk, Wonder Woman, Iron Man, Superman, Spiderman, Batman, Doctor Strange, dan beragam pahlawan super lainnya juga bisa jadi pilihan yang keren. Kamu juga bisa menampilkan pahlawan super tersebut dengan pose lucu dengan balon dialog yang berisikan ucapan selamat ulang tahun.

Beda ide lagi jika mereka adalah Potter Head. Kamu bisa mereplika kue ulang tahun ikonik dengan buttercream merah muda dan tulisan HAPPEE BIRTHDAE HARRY berwarna hijau yang dibuat oleh Hagrid untuk ulang tahun Harry yang ke-11.

2. Karakter Kartun Anak

Jika sedang mempersiapkan kue ulang tahun untuk anak, karakter Doraemon, Nobita dan teman-temannya bisa jadi pilihan tema cake lucu dan klasik. Namun, untuk tema yang lebih baru, ada karakter animasi Minion, Mario Bros, Finding Nemo, Frozen, Gaby’s Dollhouse, Upin & Ipin, Blippi, Mira Royal Detective, dan masih banyak lagi pilihan yang bisa kamu contek untuk membuat cake lucu dari tontonan favoritnya.

Namun, karena kegemaran anak begitu cepat berubah, ada baiknya untuk bertanya langsung pada mereka tentang siapa karakter favoritnya. Menerima kue Custom Buttercream Character dengan karakter yang tengah mereka gemari tentunya akan membuat mereka lebih bersemangat. Apalagi jika digambar langsung oleh cake decorator kami. Tentunya kue ulang tahunnya akan jadi one-of-a-kind.

3. Aneka Bentuk Mainan

Selain karakter animasi, cake lucu bergambar mainan juga biasanya sangat digemari anak-anak. Misalnya sepeda, mainan bentuk mobil dan truk, boneka teddy bear, atau boneka Barbie. Jika mereka memiliki mainan favorit, jadikanlah mainan tersebut sebagai gambar utama di custom cake ulang tahunnya.

Supaya jadi anti-mainstream, kamu juga bisa request gambar mereka sedang bersama atau menaiki mainan tersebut. Dengan ilustrasi di atas Custom Buttercream Cake, tentu tampilannya akan jadi jauh lebih menggemaskan dan menghasilkan cake lucu!

Selain karakter animasi, cake lucu bergambar mainan juga biasanya sangat digemari anak-anak. Misalnya sepeda, mainan bentuk mobil dan truk, boneka teddy bear, atau boneka Barbie. Jika mereka memiliki mainan favorit, jadikanlah mainan tersebut sebagai gambar utama di custom cake ulang tahunnya.

Supaya jadi anti-mainstream, kamu juga bisa request gambar mereka sedang bersama atau menaiki mainan tersebut. Dengan ilustrasi di atas Custom Buttercream Cake, tentu tampilannya akan jadi jauh lebih menggemaskan!

Bagaimana? Apakah ketiga ide di atas dapat bantu hadirkan desain kue yang kamu inginkan untuk perayaan spesial kali ini? Setelah yakin dengan desain kuenya, kamu bisa langsung memilih varian kue yang lezat untuk menjadi base cake dari Custom Buttercream Character pesananmu. Tersedia 4 pilihan rasa kue yang digemari oleh banyak orang, yaitu German Black Forest, Chocolate Salted Caramel Fudge, Coco Cake, dan Carrot Cake. Kamu bisa memilih ukuran 16 cm atau 20 cm.

Sudah siap memesan custom cake? Yuk, segera hubungi kami melalui WhatsApp team Customer Service kami. Selain itu, kamu juga bisa langsung mengunjungi store kami untuk berkonsultasi langsung dengan Cake Consultant Ann’s Bakehouse & Creamery, ya.

Yuk, hadirkan kue impianmu ke dunia nyata bersama kami!

Editor: Patricia Christina

Post navigation

Leave feedback about this

  • Quality
  • Price
  • Service

PROS

+
Add Field

CONS

+
Add Field
Choose Image